Menggunakan akun Facebook, baik itu Facebook original ataupun Facebook Lite maka Anda dibekali dengan fitur blokir. Blokir disini bisa Anda gunakan untuk memblokir seseorang yang meresahkan di Facebook. Namun dimanakah letak daftar blokiran di Facebook? Jika Anda sama seperti mereka yang mencari cara melihat blokiran di Facebook maka kami akan jelaskan kepada Anda.
Baca Juga: Cara Mendapatkan Emote Peduli di Facebook.
Kami disini akan menggunakan aplikasi Facebook Lite untuk membantu Anda dalam melihat blokiran di Facebook. Hal ini karena Facebook Lite justru lebih ringan, lebih mudah, akses ke semuanya lebih cepat jika dibandingkan aplikasi Facebook Original.

Yuk langsung saja simak mengenai cara melihat blokiran di Fb seperti yang akan kami sampaikan dibawah ini. Tentunya, Anda harus sudah pasang aplikasi Facebook atau Facebook Lite karena sebenarnya sih ya mirip-mirip.
Cara Melihat Blokiran di Facebook Terbaru
Mari, pasang dulu aplikasi Facebook Lite di Hp Anda jika belum. Jika sudah, segeralah menuju postingan kami ini. Tentunya ini akan sangat simple. Anda bisa ikuti panduan cara melihat blokiran di FB tanpa harus susah payah. Soalnya di aplikasi Facebook yang baru untuk menemukan blokiran sedikit berbeda dengan facebook yang lama.
Kalau yang Facebook yang lama, daftar blokiran ada di Setting dan pada bagian blokir maka Anda bisa melihatnya. Ini letaknya sedikit tersembunyi. Namun untuk yang sekarang, ketika kami menggunakan aplikasi FB Lite yang baru. Justru lebih mudah untuk melihat daftar blokiran di Fb.
Mari ikuti ulasan kami langkah demi langkah cara melihat blokiran di Facebook. Semoga saja di tahun 2020 ini, Anda tidak lagi gagap teknologi seperti orang orang dahulu.
Cara Melihat Blokiran di Fb Lite
Jika Anda sama seperti kami yaitu menggunakan Facebook Lite maka cara lihat daftar blokiran di Fb kurang lebih begini caranya.
- Buka Aplikasi Facebook Lite Anda.
- Selanjutnya, ketuk tanda garis lapis tiga di pojok kanan atas.
- Gulir ke bawah lewati profil anda dan pilih Pengaturan.
- Kemudian, Anda gulir ke bawah lagi sedikit dibagian privasi > pilih Pemblokiran.
- Di tempat ini Anda bisa melihat blokiran di FB Anda
Dengan mengikuti cara di atas maka Anda bisa segera melihat daftar blokiran di Fb Anda. Jangan lupa ketuk tambah blokir jika mau menambahkan yang lain. Ketuk batalkan blokir jika mau membatalkan blokir Anda. Baca Juga: Cara Ngereport Akun Instagram.
Kesimpulan
Cara melihat blokiran di Facebook mudah ternyata. Hanya lewat pengaturan di bawah setting privasi maka Anda akan menemukan pemblokiran.
Silahkan Anda utak atik sendiri dibagian tersebut maka Anda akan mampu bermain main untuk blokir dan membuka blokir akun Fb orang lain.